Friday, August 12, 2016

Belajar Cara Membuat Website Sendiri

Belajar mengenai cara membuat sebuah website sendiri, bukan lagi termasuk hal yang sulit untuk didapatkan dan dilakukan di zaman seperti sekarang ini. Dukungan teknologi yang semakin canggih telah terbukti mampu memberikan kemudahan kepada banyak orang dalam melakukan kegiatannya. Teknologi yang berbasis internet misalnya, sangat memudahkan banyak orang dalam mencari informasi apa saja yang mereka butuhkan. Termasuk bagi anda yang ingin belajar tentang bagaimana cara sehingga anda bisa membuat website sendiri. Ingat, selama ada kemauan di situ pasti ada jalan.

Belajar membuat website bukan lagi hal yang sulit dilakukan sekarang ini karena didukung oleh teknologi yang semakin canggih.

Apa Itu Website?
Pada dasarnya, website adalah sebuah halaman yang bisa diakses melalui internet, dimana biasanya halaman tersebut memuat atau berisikan informasi. Informasi tersebut kadang disajikan oleh perorangan atau diri sendiri, serta kadang juga disajikan oleh organisasi atau kelompok. Website erat kaitannya dengan internet, sehingga informasi yang mereka sajikan sangat memungkinkan untuk diakses oleh semua pengguna internet di seluruh dunia. Bahkan, banyak orang maupun kelompok yang membuat dan menggunakan website sebagai media untuk menginformasikan mengenai usaha atau bisnis yang sedang mereka kelola.

Membuat Website Sendiri
Memiliki keterampilan membuat website adalah sebuah keahlian yang cukup banyak diminati orang. Hal ini disebabkan karena kemampuan membuat website, bisa dijadikan sebagai lapangan pekerjaan dengan hasil yang lumayan banyak. Tidak tanggung-tanggung terkadang satu website bisa dinilai dengan harga jutaan bahkan puluhan juta rupiah. Bagaimana dengan anda yang awam dalam hal membuat website? Apakah anda tertarik untuk mempelajari cara membuat website? Yang pasti, sekali pun masih awam tentang cara membuat website asalkan mau belajar pasti anda bisa.

Banyak cara yang bisa anda gunakan agar bisa belajar untuk membuat website sendiri. Diantaranya adalah belajar melalui teman, kursus, browsing, dan sebagainya. Website pada dasarnya didukung oleh dua bagian utama yakni Domain dan Hosting. Domain dan Hosting merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan ketika seseorang membuat website. Domain adalah alamat website, sedangkan Hosting adalah tempat penyimpanan file dan berbagai hal pendukung / pembangun terbentuknya sebuah website. Melalui bagian Control Panel pada Hosting, memungkinkan anda untuk mengedit tampilan website misalnya memilih tema atau template yang anda ingin gunakan.

Sebagai langkah awal bagi anda yang baru mulai belajar untuk membuat website sendiri, sebaiknya menggunakan domain dan hosting yang gratis saja dulu. Menggunakan domain dan hosting gratis, tentunya anda tidak perlu mengeluarkan uang hingga nantinya anda memiliki sebuah website. Selebihnya, jika anda mengalami hambatan dalam belajar untuk membuat website sendiri maka tentu juga tidak menimbulkan kerugian materi karena menggunakan Domain dan Hosting yang tidak berbayar.

Cara membuat website sendiri bagi anda yang masih awam sebaiknya menggunakan domain dan hosting yang gratis saja dulu.

Berikut ini adalah beberapa langkah dan cara yang digunakan untuk membuat website sendiri, yaitu:
1. Menyiapkan Domain.
Sesuai dengan uraian sebelumnya telah disebutkan bahwa domain adalah merupakan alamat dari sebuah website. Domain itu sendiri terdiri atas 2 bagian yaitu Nama Domain dan Extension. Misalnya kita ambil contoh sekolahpintar.com, dimana sekolahpintar adalah Nama Domain dan com adalah Extension. Sebagai seorang yang baru belajar untuk membuat website, anda bisa mendapatkan domain melalui beberapa penyedia domain gratis. Salah satu penyedia domain gratis yang bisa anda gunakan adalah Dot TK. Dot TK menyuguhkan domain gratis dengan Extension tk. Buatlah domain website anda dengan mengunjungi www.dot.tk. Lakukan registrasi di sana, lalu cek ketersedian Nama Domain untuk website anda. Jika Nama Domain yang anda inginkan tersedia, maka lanjutkan pembuatannya hingga anda banar-benar memiliki Domain untuk website anda.

2. Menyiapkan Hosting.
Setelah memiliki domain untuk website anda, maka langkah selanjutnya adalah menyiapkan hosting. Sama dengan domain, hosting pun ada yang berbayar dan ada pula yang gratis. Yang membedakan antara hosting yang berbayar dan yang gratis, salah satunya adalah menyangkut besarnya ruang tempat untuk menyimpan file pendukung website. Pada kesempatan ini, kita memilih hosting yang gratis sebagai bagian dari proses belajar untuk membuat website sendiri. Dengan cara memilih hosting gratis, setidaknya akan memudahkan anda dalam pembelajaran pembuatan website sendiri. Untuk mendapatkan hosting gratis, anda bisa mendapatkan melalui sebuah penyedia hosting gratis dengan mengunjungi 1FreeHosting.com. Lakukan registrasi dengan melengkapi data-data yang dibutuhkan. Jika anda melakukan registrasi dengan benar, maka anda kini telah memiliki hosting.

3. Menghubungkan Domain Dengan Hosting.
Setelah memiliki Domain dan Hosting, saatnya sekarang belajar untuk menghubungkan Domain dengan Hosting agar website anda bisa tampil atau bisa diakses melalui internet. Inti dari menghubungkan Domain dengan Hosting adalah agar Domain dan Hosting bisa saling kenal dan saling mendukung. Bagaimana cara menghubungkan Domain dan Hosting yang anda sudah miliki tadi? Ada dua hal yang harus anda lakukan. Pertama, menyesuaikan Name Server pada Akun Domain sesuai dengan Name Server dari Hosting yang anda gunakan. Kedua, memasukkan Domain ke Hosting itu sendiri.

Ada pun cara untuk menyesuaikan “Name Server” adalah sebagai berikut:
  1. Login pada "Akun Domain" anda.
  2. Pada bagian "Domains" klik "My Domains".
  3. Selanjutnya, Klik "Manage Domain".
  4. Arahkan kursor pada bagian "Management Tools", lalu klik "Nameservers".
  5. Pilih "Use costum nameservers".
  6. Isikan Nameservers 1 dengan NS1.1FREEHOSTING.COM
  7. Isikan Nameservers 2 dengan NS2.1FREEHOSTING.COM
  8. Isikan Nameservers 3 dengan NS3.1FREEHOSTING.COM
  9. Isikan Nameservers 4 dengan NS4.1FREEHOSTING.COM
  10. Nameservers 5 dikosongkan saja.
  11. Setelah mengisi keempat nameservers, silahkan anda menyimpannya dengan cara mengeklik "Change Nameservers".
Sedangkan cara memasukkan Domain ke Hosting itu sendiri adalah sebagai berikut:
  1. Login pada "Akun Hosting" anda.
  2. Klik pada bagian "Hosting".
  3. Selanjutnya, klik "Create new account".
  4. Untuk Hosting plan pilih 1FreeHosting lalu klik "Select".
  5. Beri tanda pada bagian "Domain".
  6. Masukkan "Domain yang anda miliki" dan buatlah "Password", lalu klik "Create".
Apabila semua langkah dan cara di atas anda lakukan dengan baik dan benar, maka anda telah berhasil membuat website sendiri. Silahkan anda mengelola website tersebut seperti membuat entri post, mengedit tampilan, dan lain sebagainya.

Mengelola Website
Tidak semua orang yang bisa membuat website, juga mampu mengelola website tersebut dengan baik. Hal ini disebabkan karena untuk mengolola website dengan baik diperlukan pengetahuan yang jauh lebih banyak dibandingkan dengan jika hanya ingin membuat website saja. Orang-orang yang memiliki keahlian dalam mengelola website, tentu diperolehnya melalui usaha dan belajar keras. Salah satu cara atau metode pembelajaran yang dilakukannya adalah metode kursus. Seperti halnya mereka yang kursus di Baba Studio.

Tempat kursus website Baba Studio tidak hanya mengajarkan cara membuat website sendiri, tetapi anda akan dibimbing untuk belajar membuat website dari awal hingga ahir.

Baba Studio adalah tempat kursus website yang berlokasi di Jakarta Selatan dan di Surabaya. Di Baba Studio  anda akan dibimbing untuk Belajar Membuat Website dari awal hingga ahir walau tanpa latar belakang IT. Murid-muridnya tidak hanya diajarkan tentang Cara Membuat Website Sendiri, akan tetapi segala hal yang berhubungan dengan website akan diulas dengan tuntas. Kursus di Baba Studio, dipastikan anda mampu untuk mengelola website dengan baik. Apalagi, Baba Studio juga mempunyai beberapa Paket Kursus seperti:
  1. Kursus Web Desain.
  2. Kursus Website.
  3. Kursus PHP.
  4. Kursus Internet Marketing.
  5. Kursus SEO.
  6. Kursus Animasi Drawing.
  7. Kursus Game.
  8. Kursus Desain Grafis.
  9. Kursus Komputer.
  10. Kursus Animasi Flash.
Semoga informasi yang mengulas tentang “Belajar Cara Membuat Website” ini bisa memberikan manfaat, utamanya kepada anda yang ingin membuat website sendiri. Usahakanlah supaya anda bukan hanya bisa membuatnya saja, tetapi lebih dari pada itu anda juga harus mampu menguasai semua hal yang berhubungan dengan website.

OLD NEWSPAPER
Share this article to your friends :

4 comments:

  1. Wah terimakasih banyak mas pembelajarannya. salam kenal mas

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih dan salam kenal kembali buat mas Imron Fhatoni.:)

      Delete
    2. Senag bisa berkunjung kesini mas :)

      Delete
    3. Silahkan mas.. g-)
      Selain informasi tentang belajar cara membuat website sendiri, di blog ini juga memuat berbagai informasi lainnya. Semoga bermanfaat...

      Delete

Follow me on Blogarama